
Gowa Kabupaten Kedua Penerima Kapabilitas APIP Level 3 di Sulsel
SOROTMAKASSAR -- Gowa.
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa kembali menorehkan prestasi yang membanggakan karena berhasil menerima sertifikat level 3 dan hasil quality assurance atas penilaian mandiri kapabilitas Aparat Pengawasan Intern Pemerintah (APIP) dari Badan Pengelolaan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Perwakilan Sulsel kepada Inspektorat Gowa.