Sukses, HME FT UMI Gelar Elektro National Fair 2022

SOROTMAKASSAR -- MAKASSAR.

Elektro National Fair 2022 yang digelar Himpunan Mahasiswa Elektro (HME) Fakultas Teknik Universitas Muslim Indonesia (FT UMI) berlangsung suksek. Kegiatan ini dibuka Rektor UMI yang diwakili Wakil Rektor III Bidang Pembinaan Kemahasiswaan, Prestasi dan Hubungan Alumni, Dr. Nasrullah Arsyad, SH, MH, Senin (12/12/2022) di Auditorium Al-Jibra Kampus II UMI.

Mengusung tema "Membangun Peran Generasi Muda Dalam Perkembangan Teknologi", kegiatan tersebut dihadiri seluruh Wakil Dekan FT-UMI, Ketua Prodi Teknik Elektro FT UMI, Ir. Andi Syarifuddin, ST, MT, Ketua Senat FT UMI, Ketua Himpunan Mahasiswa Elektro FT UMI, dan peserta dari pelajar lingkup SMA/SMK se Makassar.

Pada pembukaan Elektro National Fair 2022, Ketua Prodi Teknik Elektro Fakultas Teknik UMI, Ir. Andi Syarifuddin, ST, MT dalam sambutannya menyampaikan, kegiatan ini akan berlangsung selama dua hari dengan beberapa kegiatan, seperti seminar nasional, lomba line follower dan lomba teknologi tepat guna.

“Saya sangat mengapresiasi dan memberikan penghargaan yang setinggi-tingginya dan mendukung sepenuhnya panitia elektro nasional fair yang telah bekerja keras tanpa mengenal lelah sehingga acara pada hari ini bisa terlaksana dengan baik,” kata Andi Syarifuddin.

Dia menambahkan kegiatan seperti ini pernah kita laksanakan ditahun 2017 sekalipun hanya sederhana. Setelah pandemic covid-19, barulah terlaksana seperti yang kita sakisikan hari ini

“Ada 3 kegiatan di Elektro Nasional Fair, seminar nasional, lomba line follower dan lomba teknologi tepat guna. Dan saya menantang kembali agar di masa-masa yang akan datang harus diadakan kegiatan-kegiatan seperti ini dan skalanya jauh lebih besar,” harapnya.

Sementara Wakil Rektor III UMI, Dr. Nasrullah Arsyad, SH, MH, sesaat sebelum membuka Elektro Nasional Fair 2022, menyampaikan atas nama Pimpinan UMI, mengapresiasi dengan kegiatan dan mengucapkan selamat dan sukses atas terselenggaranya kegiatan ini.

“Kegiatan ini tentunya mengarah kepada peningkatan sumber daya manusia. Saya berharap agar membangun kerjasama yang bagus, kolabarisi dan inovatif di masa mendatang,” ujar Nasrullah Arsyad.(rk).

Top Hit

Politik

Pendidikan

Seputar Sulawesi

Opini

Berita Makassar

Kuliner Nusantara

Newsletter

WWW.SOROTMAKASSAR.COM

Taman Telkomas, Jln Satelit IV No. 64 Makassar, Sulawesi Selatan.
Telp/HP : 0411-580918, 0811448368, 082280008368.

Jln Sultan Hasanuddin No. 32 (Kembang Djawa) Makassar, 
Sulawesi Selatan. Telp/Hp : 0811446911. 

Copyright © 2018 SOROTMAKASSAR.COM. All Rights Reserved.

REDAKSIDISCLAIMER | IKLAN