Sambut HUT Kemerdekaan RI, Pemkab Sinjai Himbau Masyarakat Naikkan Bendera Merah Putih


SOROTMAKASSAR -- Sinjai.

Menyambut HUT ke-74 Kemerdekaan RI, Pemerintah Kabupaten Sinjai mengimbau seluruh masyarakat di Kabupaten Sinjai untuk menaikkan bendera merah putih di kantor, tempat usaha, dan rumah masing-masing. 


Hal ini disampaikan oleh Wakil Bupati Sinjai Hj. A. Kartini Ottong saat memimpin rapat pemantapan panitia penyelenggaraan HUT ke-74 Kemerdekaan Republik Indonesia Tahun 2019, di Tribun Lapangan Sinjai Bersatu,  Rabu (31/07/2019).

Bukan hanya bendera merah putih, akan tetapi pemasangan bendera hias juga sangat diharapkan dilakukan masyarakat selama sebulan penuh hingga akhir Agustus mendatang.

"Kami harapkan himbauan ini dapat disampaikan kepada masyarakat  khususnya yang terlibat dalam seksi publikasi,  baik dari Diskominfo maupun dari Humas Setdakab Sinjai," katanya. 

Adapun tema peringatan HUT ke-74 Kemerdekaan RI tahun ini adalah 'SDM Unggul Indonesia Maju'.

Rapat ini dihadiri oleh Dandim 1424 Sinjai Letkol Inf. Oo Sahrojat,  Wakapolres Sinjai Kompol Syarifuddin, Sekda Sinjai Drs. Akbar, Anggota DPRD Sinjai M. Takdir dan seluruh panitia HUT ke-74 RI.

Pemkab Sinjai sendiri akan menggelar peringatan detik-detik Proklamasi dalam upacara bendera yang dipusatkan di Lapangan Sinjai Bersatu. 

Rangkaian kegiatan lainnya meliputi renungan suci di Taman Makam Pahlawan Mangottong, pemberian remisi kepada Narapidana di Rutan Sinjai, pawai obor atau taptu serta malam ramah-tamah. (AaN)

Top Hit

Politik

Pendidikan

Seputar Sulawesi

Opini

Berita Makassar

Kuliner Nusantara

Newsletter

WWW.SOROTMAKASSAR.COM

Taman Telkomas, Jln Satelit IV No. 64 Makassar, Sulawesi Selatan.
Telp/HP : 0411-580918, 0811448368, 082280008368.

Jln Sultan Hasanuddin No. 32 (Kembang Djawa) Makassar, 
Sulawesi Selatan. Telp/Hp : 0811446911. 

Copyright © 2018 SOROTMAKASSAR.COM. All Rights Reserved.

REDAKSIDISCLAIMER | IKLAN