SOROTMAKASSAR -- Luwu Utara.
Dalam rangka menyongsong HUT ke-74 Kemerdekaan RI tahun 2019, Pemerintah Kabupaten Luwu Utara (Lutra) akan menggelar Lomba Hafal Panca Prasetya Korpri bagi ASN di Bumi Lamaranginang, julukan Kabupaten Lutra.
Rencana kegiatan ini terungkap pada rapat pembentukan panitia HUT Kemerdekaan RI, yang diusulkan Andi Sarappi, Asisten Kesra Sekda Lutra.
Rapat tersebut berlangsung Kamis (25/07/2019) di Aula La Galigo kantor Bupati Lutra.
Pesertanya merupakan perwakilan dari setiap OPD di lingkup Pemerintah Kabupaten Lutra.
Asisten Kesra Luwu Utara, Andi Sarappi dalam sambutannya meminta kepada Jumail Mappile sebagai Ketua Panitia HUT RI, agar lomba menghafal Janji Korpri pada peringatan HUT ke-74 Kemerdekaan RI ini dimanfaatkan oleh seluruh elemen sebagai momentum untuk senantiasa memberikan pelayanan yang maksimal bagi masyarakat.
Andi Sarappi mengharapkan yang ikut lomba nantinya, juara bukan tujuan utama, tetapi bagaimana rasa memiliki Korpri dalam mengucapkan Panca Prasetya Korpri.
Pada kesempatan itu, Jumail Mappile yang juga Kepala Dinas (Kadis) Pemuda dan Olahraga mengatakan, untuk profesionalisme Korpri merupakan suatu keharusan, hal ini disesuaikan dengan tuntutan era perkembangan dan digitalisasi saat ini. Apalagi memasuki era reformasi birokrasi saat ini menjadikan tuntutan-tuntutan dalam bekerja profesional.
“Panca Prasetya Korpri ini harus terus menjadi pedoman aparatur dimana pun berada dan diimplementasikan serta dilaksanakan dalam upaya memberikan pelayanan maksimal bagi masyarakat Bumi Lamaranginang," tambahnya.
Bukan hanya lomba menghafal Janji Korpri, ada beberapa usulan lomba pada kegiatan menyongsong HUT ke-74 Kemerdekaan RI, yakni lomba futsal antar perangkat daerah, lomba senam kebugaran untuk tingkat SD/SMP dan SMA/SMK, lomba sepeda gunung (mountaine bike) serta lomba lagu perjuangan. (yustus)