SOROTMAKASSAR -- Makassar.
Penggiat sastra di Sulawesi Selatan semakin memperlihatkan eksistensinya, dengan hadirnya beberapa komunitas sastra. Dari sekian banyak komunitas tersebut, di antaranya Rumah Puisi ARYA STR bekerjasama Jendela Teras Semesta, menyelenggarakan Diskusi Sastra - Bincang Buku Novel Cinta dan Kusta - karya Dr Suradi Yasil. Pembincang diskusi yakni, Dr Nojeng, Ishakim, dan Irhyl Makkatutu, dengan Moderator : Damar I Manakku.
Kegiatan ini akan berlangsung, Sabtu (11/07/2020), Pukul 10 Wita di Tempat: Jendela Teras Semesta, Perumahan Samata Residence Blok F22B Samata, Kab.Gowa, dan akan di hadiri sejumlah Sastrawan, Seniman dan Penggiat Literasi Makassar di antaranya M.Anis Kaba, Yudhistira Sukatanya, Andi Wanua Tangke, dan Ishakim.
Amir Jaya bersama Murni Aisyah, penggagas diskusi sastra mengatakan ke awak media, akan memberikan penghargaan kepada enam tokoh sastrawan dan seniman Sulsel yang konsisten dan paling produktif berkarya.
Ke enam tokoh itu sambung Amir Jaya yang juga seorang penyair, masing-masing Mahrus Andis (kategori penulisan puisi, esai dan kritik sastra) Goenawan Monoharto (kategori penulisan puisi), Yudhistira Sukatanya (kategori penulisan cerpen dan novel), Andi Wanua Tangke (kategori penulisan cerpen), Suradi Yasil (kategori penulisan novel) dan Ishakim (kategori karya sketsa).
Acara tersebut, nanti akan di selengi pembacaan puisi oleh penyair-penyair Sulawesi Selatan.
Peserta yang berkenan hadir, dapat menghubungi HP/WA 0852 5571 3450 untuk registrasi. Peserta diskusi, hadir 15 menit sebelum acara dimulai dengan tetap memenuhi standar operasional kesehatan, yakni memakai masker. (rk)