24 Oktober 2018, Evi Masamba dan Arif Hajrianto Menikah

SOROTMAKASSAR -- Malangke.Penyanyi dangdut jebolan akademi dangdut sebuah stasiun TV swasta, Evi Masamba, pada 24 Oktober 2018 akan mengakhiri masa lajangnya di usia 27 tahun.

Pria yang berhasil memikat gadis bernama lengkap Evi Anggraeni bernama Arif Hajrianto.
Berdasarkan penelusuran wartawan, Arif berprofesi sebagai fotografer dan sudah menjalin kasih dengan Evi sejak satu tahun terakhir ini.

Pernikahan penyanyi Evi Anggreni alias Evi Masamba dengan Arif Hajrianto sisa lima hari lagi. Sejumlah persiapan telah dilakukan keduanya jelang pernikahan mereka.

Termasuk rehab rumah nenek Evi Masamba di Dusun Babana Kawali, Desa Malangke, Kecamatan Masamba, Kabupaten Luwu Utara, Sulawesi Selatan.

Informasi yang dihimpun dari keluarga dekat Evi Masamba di Malangke diketahui bahwa rehab rumah telah rampung.
"Rumah nenek Evi sudah diperbaiki bagian dalamnya," tulis keluarga Evi Masamba, Ongki, melalui short message service (SMS), Rabu (17/10/2018).

Di halaman rumah, juga telah dilakukan pembersihan. Termasuk menebang pohon kersen (dilansir wikipedia, di beberapa daerah Indonesia, seperti di Jakarta, buah kersen dinamai ceri) yang ada di depan rumah.

"Nanti di depan rumah akan ada tenda. Tapi hari ini saya lihat belum berdiri " katanya.

Resepsi pernikahan Evi Masamba digelar pada 24 Oktober 2018. Lalu berapa uang panaik (mahar) dari Arif Hajrianto? Ongki tak bersedia membocorkan uang panaik Evi.

Uang Panaik dalam tradisi Bugis-Makassar adalah kewajiban calon mempelai pria kepada keluarga calon mempelai wanita. Uang panaik ini digunakan untuk biaya menggelar pesta pernikahan mempelai perempuan.

Rumah Evi di Ibukota

Rumah artis selalu menarik untuk diikuti. Bagaimana dengan rumah Evi yang sebentar lagi mau menikah. Evi Masamba enggan menganggap rumah barunya masuk ke dalam kategori mewah.

"Disebut mewah juga enggak, ya sederhana deh. Kalo untuk mewahnya, insya Allah jika ada rezeki lagi, nanti direnovasi," kata Evi. Rumah Evi ini dipersembahkan untuk orangtua dan juga keluarga yang selama ini selalu mendukung karirnya.

"Alhamdullilah, dari hasil kerja Evi bisa beli rumah walau sederhana enggak mewah-mewah banget. Yang penting ada cendramata lah dari hasil jerih payah Evi. Kalo ada rejeki lagi Evi mau memenuhi kewajiban Evi sebagai anak," ujarnya.

Seperti apa sih kediaman Evi Masamba yang baru ini ? Dari luar, rumah Evi nampak besar dan megah dengan pilar-pilar kokoh.
Area ini digunakan untuk carport mobil Evi.

Pemilihan warna kuning dan abu-abu menjadikan perpaduan kontras yang sempurna. Disamping carport dan depan teras terdapat tanaman yang semakin menyegarkan tampilan rumah.

Pemilihan warna kuning dan dominasi warna batu alam semakin memancarkan kesan megah di rumah Evi.
Beralih ke area kamar, Evi Masamba menggunakan tempat tidur double.

Agar tidak polosan, area sandaran kepala dikasih hiasan headboard.
Disamping tempat tidur terdapat bedside table yang digunakan untuk menaruh handphone dan barang-barang lainnya.

Untuk mempercantik tampilan, Evi menambahkan sebuah lukisan tepat di dinding samping tempat tidur.
Berkat kerja kerasnya, dulu hidup Evi yang serba kekurangan kini berhasil meraih kesuksesan sebagai salah satu penyanyi dangdut papan atas.

Rumah Evi tersebut ditinggali oleh orangtuanya. "Di Sulawesi sih. Kemarin juga benerin rumah nenek dan baru bangun rumah, ya alhamdullilah," ucapnya saat ditemui di kawasan Rasuna Said, Jakarta.

Evi juga enggan membeberkan harga rumah yang dibelinya itu. Ia hanya mengatakan bahwa rumah tersebut merupakan salah satu impiannya yang kini bisa terwujud. (ttc)

Top Hit

Politik

Pendidikan

Seputar Sulawesi

Opini

Berita Makassar

Kuliner Nusantara

Newsletter

WWW.SOROTMAKASSAR.COM

Taman Telkomas, Jln Satelit IV No. 64 Makassar, Sulawesi Selatan.
Telp/HP : 0411-580918, 0811448368, 082280008368.

Jln Sultan Hasanuddin No. 32 (Kembang Djawa) Makassar, 
Sulawesi Selatan. Telp/Hp : 0811446911. 

Copyright © 2018 SOROTMAKASSAR.COM. All Rights Reserved.

REDAKSIDISCLAIMER | IKLAN