Bupati Wajo Akui Unismuh Makassar Kampus Paling Cepat Respon Kolaborasi Kerjasama

SOROTMAKASSAR -- Makassar.

Era kekinian memberdayakan dan memajukan masyarakat maka kolaborasi antara pemerintah, masyarakat, perguruan tinggi dan pihak swasta lainnya menjadi keharusan dan tuntutan zaman.

Sama hanya kerjasama dengan perguruan tinggi, sudah terlalu banyak kampus yang jalin kerjasama tetapi baru Unismuh Makassar yang merespon cepat kolaborasi ini seperti dilakukan hari ini pemaparan pertanian terpadu.

Demikian ditegaskan Bupati Wajo, Dr Amran Mahmud, MM, saat menerima rombongan Unismuh Makassar dipimpin Rektor, Prof Dr H Abdul Rahman Rahim, SE, MM di Rujab Bupati Wajo Kota Sengkang, Selasa (24/12/2019).

Dijelaskan, Unismuh Makassar langsung tindak lanjuti kerjasama yang telah di tandatangani sebelumnya di kampus.

"Langkah cepat Unismuh Makassar ini karena kampus ini telah siap dan tidak diragukan lagi kemampuannya. Seperti diketahui telah berpengalaman kelola usaha industri jagung dan peternakan ayam kampung," ujar Amran.

Unismuh Makassar bisa membantu kerja sama dan saling menguntungkan dari hulu ke hilir dengan memberdayakan BUMD terpadu untuk sektor produksi di desa.

Saat pemaparan program pertanian terpadu yang melibatkan pemberdayaan masyarakat dibawakan oleh Konsultan Pertanian Unismuh Makassar, Syawal dan Hasan Basri.

Rektor Unismuh Makassar, Prof A. Rahman usai pemaparan secara terpisah kepada media menegaskan, di penghujung tahun 2019 ada dua bupati di Sulsel yang diajak kolaborasi yakni Enrekang dan Bone.

"Di Kabupaten Enrekang sudah sepakat dengan Bupati Muslimin Bando kerjasama penggunaan bersama mesin pengering jagung untuk pemberdayaan petani jagung di Enrekang dan sekitarnya," tukas Profesor Pertama Dosen Yayasan Unismuh Makassar ini.

"Di Kabupaten Bone juga sedang dikomunikasikan kerjasama penggunaan bersama gudang hasil pertanian terutama jagung yang kini sedang di kembangkan Unismuh Makassar," kata Ketua Umum Kesatuan Masyarakat Wajo (Kemawa) ini.

Turut mendampingi Rektor Unismuh Makassar, Dirut PT Surya Pangan Indonesia (SPI) Unismuh Makassar, Dr. Idham Khalik, SE, MM, Direktur Keuangan PT SPI, Dr Agussalim HR, SE, MM, serta konsultan pertanian Unismuh Makassar, Hasan Basri dan Syawal. (Yahya)

Top Hit

Politik

Pendidikan

Seputar Sulawesi

Opini

Berita Makassar

Kuliner Nusantara

Newsletter

WWW.SOROTMAKASSAR.COM

Taman Telkomas, Jln Satelit IV No. 64 Makassar, Sulawesi Selatan.
Telp/HP : 0411-580918, 0811448368, 082280008368.

Jln Sultan Hasanuddin No. 32 (Kembang Djawa) Makassar, 
Sulawesi Selatan. Telp/Hp : 0811446911. 

Copyright © 2018 SOROTMAKASSAR.COM. All Rights Reserved.

REDAKSIDISCLAIMER | IKLAN