Artikel Dosen Unismuh Makasar Lolos Seleksi pada Jurnal Internasional Bereputasi

SOROTMAKASSAR -- Makassar.

Salah seorang dosen Unismuh Makassar berhasil lolos seleksi artikelnya pada jurnal internasional bereputasi 2019 Kemenristekdikti.

Dosen tersebut bernama Rahmawati dengan judul artikelnya, The Development And Validation of Conceptual Knowledge Test to Evoluate Conceptual Knowledge of Physics Prospective Teachers On Elecyricity and Magnetism Topix.

Demikian ditegaskan Rektor Unismuh Makassar, Prof Dr H Abdul Rahman Rahim, SE, MM kepada media Sabtu (15/06/2019).

Dijelaskan, informasi lolosnya dosen ini sesuai dengan surat resmi dari Direktorat Jenderal Penguatan Riset dan Pengembangan, ditandatangani Plt Direktur Pengelolaan Kekayaaan Kemenristekdikti, Hotmatua Daulay tertanggal 11 Juni 2019.

Artikel yang dinyatakan lolos seleksi jurnal internasi berjumlah 49 dengan status kategori pemula.

Dari jajaran kampus swasta LLDIKTI IX Sulawesi, kampus yang dinyatakan lolos hanya 3, dua kampus lainnya adalah STIE Nobel Makassar dan STIKES Mandala Waluya Kendari.

"Kebijakan kampus saat ini dan ke depan mendorong para dosen melakukan penelitian kemudian hasil penelitian dibuat dalam bentuk artikel yang akan dipublikasi pada jurnal bereputasi," tandas Prof Rahman. (yahya)

Top Hit

Politik

Pendidikan

Seputar Sulawesi

Opini

Berita Makassar

Kuliner Nusantara

Newsletter

WWW.SOROTMAKASSAR.COM

Taman Telkomas, Jln Satelit IV No. 64 Makassar, Sulawesi Selatan.
Telp/HP : 0411-580918, 0811448368, 082280008368.

Jln Sultan Hasanuddin No. 32 (Kembang Djawa) Makassar, 
Sulawesi Selatan. Telp/Hp : 0811446911. 

Copyright © 2018 SOROTMAKASSAR.COM. All Rights Reserved.

REDAKSIDISCLAIMER | IKLAN