
Tingkatkan Mutu, Rektor Unismuh Prof. Ambo Asse Minta Perkuat Kebersamaan LPM, UPM dan GKM
SOROTMAKASSAR -- Makassar.
Rektor Unismuh Makassar, Prof. Dr. H. Ambo Asse, MAg, meminta agar kebersamaan Lembaga Penjaminan Mutu (LPM), Unit Penjaminan Mutu (UPM) dan Gugus Kendali Mutu (GKM), semakin diperkuat guna meningkatkan mutu Unismuh Makassar. Hal itu terungkap pada acara rapat kordinasi LPM dengan UPM dari fakultas serta GKN dari prodi, Kamis (13/08/2020) di Gedung Iqra Unismuh Makassar.