BPBD Toraja Utara Berikan Bantuan Kepada Keluarga Korban Kebakaran

SOROTMAKASSAR -- Toraja Utara. Tiga keluarga yang menjadi korban kebakaran yang terjadi di Dusun Bo'ne Lembang La'bo, Kecamatan Sanggalangi, Kabupaten Toraja Utara, mendapat bantuan dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Toraja Utara.

Bantuan logistik ini, Senin (12/11/2018) telah disalurkan langsung oleh Kepala BPBD Kabupaten Toraja Utara, Alexander Tappang bersama staf yang turun ke lokasi kebakaran di Dusun Bo’ne Lembang La’bo, Kecamatan, Sanggalangi Kabupaten Toraja Utara.

"Hari ini, Senin 12 November 2018, BPBD Kabupaten Toraja Utara turun menyalurkan bantuan logistik kepada tiga keluarga korban kebakaran di Dusun Bo'ne Lembang La'bo. Bantuan tersebut diharapkan dapat nmeringankan beban korban kebakaran, tutur Alexander kepada wartawan.

Seperti diketahui sebelumnya, telah terjadi kebakaran melanda 2 buah rumah yang dihuni 3 keluarga. Salah seorang korban, Indo Russa saat kejadian tidak berada dirumah. Sementara anak korban yang berada tidak jauh dari tempat kejadian sedang bekerja membuat parang (ma'tampa bassi), terkejut melihat rumahnya msudah terbakar dan rata dengan tanah.

“Saya sedang bekerja menyelesaikan pembuatan parang. Ketika saya berbalik, kobaran api sudah berada di atap rumah”, ungkap Anda, anak dari Indo Russan.

Kejadian ini melanda 2 rumah warga di Dusun Bo’ne Lembang La’bo, Kecamatan Sanggalangi, Kabupatenm Toraja Utara pada Sabtu (10/11/2018). Api dengan cepat merambah bangunan rumah yang terbuat dari bambu dan kayu.

Dalam peristiwa ini tidak ada korban jiwa, namun kerugian ditaksir berkisar puluhan juta rupiah dari 2 rumah yang terbakar dan 3 keluarga yang kehilangan tempat tinggal. (ta).

Politik

Pendidikan

Opini

Berita Makassar

Kuliner Nusantara

Newsletter

WWW.SOROTMAKASSAR.COM

Taman Telkomas, Jln Satelit IV No. 64 Makassar, Sulawesi Selatan.
Telp/HP : 0411-580918, 0811448368, 082280008368.

Jln Sultan Hasanuddin No. 32 (Kembang Djawa) Makassar, 
Sulawesi Selatan. Telp/Hp : 0811446911. 

Copyright © 2018 SOROTMAKASSAR.COM. All Rights Reserved.

REDAKSIDISCLAIMER | IKLAN