SOROTMAKASSAR - PINRANG.
Lima Kepolisian Resort (Polres) yang ada di Sulawesi Selatan turut mengikuti Lomba Polisi Cilik yang digelar sehari di Lapangan Indoor Kantor Bupati Pinrang, Selasa (5/9/2023).
Kelima Polres yang berada di Zona II Sulsel ini, masing–masing, Polres Pangkep, Barru, Parepare, Enrekang dan Polres Pinrang. Lomba ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan dalam memeriahkan Hari Ulang Tahun Lalu Lintas Bhayangkara ke-68 Tahun 2023.
Penjabat Sekda Pinrang, Andi Tjalo Kerrang, saat membuka lomba ini mengatakan, Polisi Cilik merupakan kegiatan ekstrakurikuler yang baik untuk pembentukan karakter anak.
Selain untuk membiasakan anak-anak untuk taat, lanjutnya, kegiatan ini juga dapat memberikan edukasi kepada anak-anak tentang sikap disiplin sejak dini.
Sekda Tjalo berharap, kegiatan ini berjalan dengan lancar dan sukses. Masing-masing peserta juga diharapkan mampu memaksimalkan potensinya agar dapat memberikan hasil yang baik dan meraih prestasi.
Usai pembukaan, Bupati Pinrang, Irwan Hamid juga berkesempatan menyaksikan atraksi yang ditunjukkan para peserta Lomba Polisi Cilik ini.
Bupati Irwan juga tampak antusias memperhatikan setiap gerakan yang diperagakan para peserta lomba tersebut.
Menurut Irwan, kegiatan ini perlu didukung penuh. Sebab, ini mempunyai nilai-nilai edukasi bagi anak-anak itu sendiri, diantaranya sikap disiplin.
"Sikap disiplin ini adalah kebiasaan yang baik, yang tentunya akan menjadi dasar dari kebiasaan baik lainnya. Dan ini diharapkan mampu memberikan dampak yang baik bagi masa depan generasi muda kita," ujar Bupati Irwan. (busrah)