Rekapitulasi Suara di PPK Bungaya Selesai, Logistik Pemilu Kini Dikawal Ketat Menuju KPU Gowa

SOROTMAKASSAR -- Gowa.

Proses rekapitulasi suara Pemilu 2019 di tingkat Kecamatan Bungaya kini dinyatakan selesai serta berjalan dengan aman dan lancar.


Seluruh logistik Pemilu dari PPK Bungaya pun berhasil didistribusikan dengan aman dan lancar hingga ke kantor KPUD Gowa di Jln Andi Mallombassang, pada Minggu (28/04/2019) malam ini, yang mendapat pengawalan ketat dari personil Polsek Bungaya Polres Gowa yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Bungaya AKP Misbahuddin.

Dari informasi yang dihimpun, rincian logistik Pemilu dari PPK Bungaya terdiri dari, kotak aluminium sebanyak 13 buah dengan perincian 5 kotak berisi hasil rekap dan 8 kotak kosong tidak terpakai, kotak kardus sebanyak 260, serta bilik suara sebanyak 207 lembar, dimana pengangkutannya dilakukan dengan menggunakan kendaraan roda empat yang telah disiapkan KPU sebagai kendaraan logistik.

"Alhamdulillah, rekapitulasi tingkat PPK Bungaya sudah rampung, logistik pemilu juga sudah selesai didistribusikan kembali ke Kantor KPU dalam keadaan aman dan lengkap,” ujar Kapolsek Bungaya AKP Misbahuddin saat dikonfirmasi. (*dion)

Politik

Pendidikan

Opini

Berita Makassar

Kuliner Nusantara

Newsletter

WWW.SOROTMAKASSAR.COM

Taman Telkomas, Jln Satelit IV No. 64 Makassar, Sulawesi Selatan.
Telp/HP : 0411-580918, 0811448368, 082280008368.

Jln Sultan Hasanuddin No. 32 (Kembang Djawa) Makassar, 
Sulawesi Selatan. Telp/Hp : 0811446911. 

Copyright © 2018 SOROTMAKASSAR.COM. All Rights Reserved.

REDAKSIDISCLAIMER | IKLAN