Berkunjung ke Pasar Bacan Makassar, Caleg PSI Arwan Tjahjadi Disambut Hangat Ratusan Warga

SOROTMAKASSAR - MAKASSAR.

Calon Anggota Legislatif (Caleg) Provinsi Sulsel Daerah Pemilihan (Dapil) Sulsel 1 Makassar A, Ir. Arwan Tjahjadi mendapat sambutan hangat dari para pedagang dan pengunjung Pasar Bacan Makassar, Minggu (07/01/2024).

Terpantau oleh awak media ini, ratusan pedagang dan pengunjung pasar sangat antusias menyambut kehadiran Owner Losari Grup ini. Bahkan mereka pun bersorak dengan teriakan "Pak Arwan Menang... Pak Arwan mo (Arwan saja) pilihanta". Tak hanya itu, warga sekitar pun banyak yang merasa senang dengan melihat kehadiran Caleg bernomor urut 1 usungan Partai Solidaritas Indonesia (PSI) ini.

"Pastimi saya dukungki, Arwan Tjahjadi ini rekam jejaknya baik dan sangat dermawan. Di kawasan ini beliau dikenal banyak warga," terang sahabat semasa kecilnya.

Beliau (Arwan Tjahjadi) itu kecil hingga besar ditempat ini jadi otomatis banyak yang kenal dan sampai saat inipun beliau aktif berkomunikasi dengan masyarakat sini. Jadi, tidak salah kalau warga disini mendukung dan memilih beliau. "Perhatiannya juga cukup besar, termasuk pengaspalan jalan di beberapa titik di area inipun itu salah satu usulan Arwan Tjahjadi semasa dirinya menjabat anggota DPRD Makassar 2 periode masa itu," kenangnya.

"Melihat antusias pedagang dan pengunjung pasar dalam menyambut kehadiran kami tentunya membuat kami sangat senang. Dalam suasana keakraban ini seakan mengingatkan kita pada masa kecil dulu, serasa pulang kampung," ujar Arwan Tjahjadi mengenang.

Jadi kehadiran kami, selain bersilaturahmi dan menyapa masyarakat. Kita juga berbagi kebaikan dengan memberikan sekotak nasi dos bagi yang membutuhkan. Kita juga banyak mendengar masukan-masukan warga dan kedepan apa yang menjadi aspirasi dari mereka tentunya akan kita perjuangkan.

Wakil Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PSI ini, juga mengajak warga untuk memiliki kedudukan yang sama pentingnya didalam membangun dan memajukan negara ini. "Olehnya itu, saya berharap peran aktif lapisan masyarakat dapat berkontribusi untuk dapat menggunakan hak suaranya di Pemilu Legislatif (Pileg) 14 Februari mendatang untuk sebuah perubahan yang lebih baik lagi," seruhnya.

Sebagai Caleg Sulsel Dapil Sulsel 1 Makassar A yang mencakup 11 kecamatan di Kota Daeng ini, berharap masyarakat meridhoi serta mendukung perjuangan saya agar dapat melenggang ke parlemen untuk sebuah perubahan yang lebih baik.

"Mari bersama-sama satukan tekad demi sebuah perubahan yang lebih baik. Semoga dukungan warga masyarakat di tempat ini membawa harapan besar untuk dapat mendulang serta menambah jumlah perolehan suara dan mengantarkan kemenangan di kontestasi Pileg 2024," harapnya. (*Rz)

Politik

Pendidikan

Opini

Berita Makassar

Kuliner Nusantara

Newsletter

WWW.SOROTMAKASSAR.COM

Taman Telkomas, Jln Satelit IV No. 64 Makassar, Sulawesi Selatan.
Telp/HP : 0411-580918, 0811448368, 082280008368.

Jln Sultan Hasanuddin No. 32 (Kembang Djawa) Makassar, 
Sulawesi Selatan. Telp/Hp : 0811446911. 

Copyright © 2018 SOROTMAKASSAR.COM. All Rights Reserved.

REDAKSIDISCLAIMER | IKLAN