HIPAKAD Dukung Jenderal TNI Jadi Ketua MPR RI Guna Menjaga Kedaulatan NKRI

SOROTMAKASSAR - JAKARTA.

Ketua DPD HIPAKAD Papua, Djuli Mambaya berharap DPP Partai Golkar bisa menempatkan kader terbaiknya yang berasal dari TNI saat ini yang duduk di DPR RI untuk menjadi Ketua MPR RI demi lebih terjaganya kedaulatan dan keutuhan NKRI.

"Kami melihat bahwa Negara ini butuh figur Jenderal TNI untuk memimpin Lembaga Tinggi MPR RI agar berbagai kebijakan konstitusi dapat lebih dikawal ketat demi Kedaulatan NKRI ini," ujar Djuli di Jakarta, Selasa (02/08/2022).

"Bertepatan dengan HUT RI ke-77 tahun 2022 ini, sebaiknya DPP Golkar sebagai Partai Nasionalis yang awal berdirinya juga diinisiasi TNI memberi amanah kepada kadernya yang berlatarbelakang Jenderal TNI untuk duduk sebagai Ketua MPR saat ini," tegas Djuli.

"Menurut kami, sosok Jenderal Lodewick F Paulus yang saat ini sebagai Sekjen Partai Golkar layak menduduki jabatan tersebut," sambungnya.

"Usulan kami ini semata-mata demi kepentingan kedaulatan NKRI yang saat ini kami melihat banyaknya benih-benih disintegrasi seperti di Papua, maka dibutuhkan figur TNI yang tidak diragukan lagi kesetiaannya terhadap NKRI ini," ujarnya.

"Terkesan Partai Golkar tidak punya kader lain jika masih tetap mempertahankan Bambang Soesatyo atau Bamsoet jadi Ketua MPR yang sebelumnya sebagai Ketua MPR RI. Lakukanlah penyegaran, agar potensi kader yang lain juga dapat berkembang," tutup Djuli. (*)

Politik

Pendidikan

Opini

Berita Makassar

Kuliner Nusantara

Newsletter

WWW.SOROTMAKASSAR.COM

Taman Telkomas, Jln Satelit IV No. 64 Makassar, Sulawesi Selatan.
Telp/HP : 0411-580918, 0811448368, 082280008368.

Jln Sultan Hasanuddin No. 32 (Kembang Djawa) Makassar, 
Sulawesi Selatan. Telp/Hp : 0811446911. 

Copyright © 2018 SOROTMAKASSAR.COM. All Rights Reserved.

REDAKSIDISCLAIMER | IKLAN