Tahlilan Bersama Mengenang 40 Hari Wafatnya A. Rudiyanto Asapa

SOROTMAKASSAR - SINJAI.

Tahlilan dan doa bersama mengenang 40 hari wafatnya mantan Bupati Sinjai Andi Rudiyanto Asapa digelar di Rumah Jabatan Bupati, Jumat (08/07/2022) malam.

Almarhum merupakan Ayah dari Bupati Sinjai saat ini yakni Andi Seto Asapa (ASA). Bupati Sinjai dua periode itu meninggal dunia di RS Annur Makkah, Arab Saudi Senin (30/05/2022) lalu saat menjalani ibadah umrah.

Tahlilan ini turut dihadiri Sekda Sinjai Akbar, Ketua DPRD Sinjai Jamaluddin, Dandim 1424 Letkol Inf Sumardi, Kapolres Sinjai AKBP Rachmat Sumekar, Pimpinan OPD Lingkup Pemkab Sinjai dan Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama dan Tokoh Wanita.

Tahlilan yang dipimpin oleh Ustad Nasrun. Sementara Tauziah disampaikan oleh Ustad Syamsuddin.

Mewakili keluarga, Bupati ASA menyampaikan terima kasih atas doa yang diberikan oleh warga masyarakat kepada almarhum ayahnya.

"Terima kasih kepada semua yang memberikan doa kepada almarhum ayahanda saya," ujarnya.

ASA yang didampingi Ketua Tim Penggerak PKK Sinjai, Hj. Andi Nurhilda Daramata Seto dalam kesempatan ini juga menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh masyarakat, jika semasa hidupnya Almarhum ada salah dan khilaf.

"Mohon dibukakan pintu maaf kalau semasa hidupnya beliau (almarhum) pernah berbuat salah," ucapnya.

Tahlilan dan doa bersama ini juga dilaksanakan di kediaman Almarhum di Jalan Nikel, Kota Makassar. (AaN)

Politik

Pendidikan

Opini

Berita Makassar

Kuliner Nusantara

Newsletter

WWW.SOROTMAKASSAR.COM

Taman Telkomas, Jln Satelit IV No. 64 Makassar, Sulawesi Selatan.
Telp/HP : 0411-580918, 0811448368, 082280008368.

Jln Sultan Hasanuddin No. 32 (Kembang Djawa) Makassar, 
Sulawesi Selatan. Telp/Hp : 0811446911. 

Copyright © 2018 SOROTMAKASSAR.COM. All Rights Reserved.

REDAKSIDISCLAIMER | IKLAN