JRM Daftar Calon Bupati Ditiga Partai Pilkada Tana Toraja Bakal Seru

SOROTMAKASSAR - MAKALE, Pasca dua ketua partai Gerindra Zadrak Tombeg, dan Ketua Partai Golkar Viktor Datuan Batara (VDB) daftar bakal calon bupati (Bacalon) di tiga partai PDIP, Nasdem, dan Demokrat, Sabtu (4/5) giliran anggota DPRD Provinsi Sulsel Fraksi Golkar John Rende Mangontan (JRM) juga daftar dipartai yang sama.

Partai Gerindra kontrol 6 kursi DPRD Tana Toraja Pileg 14 Pebruari 2024 lalu, dan Golkar 7 kursi.

Sedangkan tiga partai bakal calon bupati Tana Toraja mendaftar PDIP kontrol 4 kursi, Nasdem 6 kursi, dan Demokrat 4 kursi.

Setelah mendaftar dua ketua partai dan seorang anggora DPRD Sulsel di partai sama gambaran kedepan kontestasi Pilkada Tana Toraja bakal seru pertarungan.

Meski  VDB dan JRM masih rebutan siapa diantara keduanya mengendarai partai Golkar setelah jalani survey siapa gerangan Viktor dan John unggul elektabilitas dan popularitas.

Usai JRM daftar bakal calon bupati di PDIP, Nasdem, dan Demokrat, kepada media beliau katakan, wujudkan Tana Toraja kota dunia semua komponen  hendaknya berkolaberasi dan berinovasi menggali keunggulan daerah ini baik aspek Sejarah, Budaya, Adat, serta alam menjadi manivestasi tersendiri dijadikan daya tarik sehingga wisatawan Dunia berlombah lombah hadir ke Toraja menikmati keunikan dan keindahan Toraja.

Menurut polisi tulen beringin rindang ini, daerah tetangga seperti Luwu, Luwu Timur, Marowali, Kendari, Gorontalo, Kalimantan sebagai pusat industri dan tambang, serta Panajam sebagai ibu kota negara (IKN) baru.

Toraja sebagai kabupaten penyangga andalannya pariwisata harus merebut peluang ini menjadikan Toraja sebagai Bogor keduanya Indonesia.

Meski demikian, selain aspek sejarah, adat, budaya dan alam, juga perlu peningkatan mutu dan kualitas sektor pendidikan, kesehatan, olah raga serta peningkatan infrastruktur memadai, ujar JRM (ainul/herman).

Politik

Pendidikan

Opini

Berita Makassar

Kuliner Nusantara

Newsletter

WWW.SOROTMAKASSAR.COM

Taman Telkomas, Jln Satelit IV No. 64 Makassar, Sulawesi Selatan.
Telp/HP : 0411-580918, 0811448368, 082280008368.

Jln Sultan Hasanuddin No. 32 (Kembang Djawa) Makassar, 
Sulawesi Selatan. Telp/Hp : 0811446911. 

Copyright © 2018 SOROTMAKASSAR.COM. All Rights Reserved.

REDAKSIDISCLAIMER | IKLAN