Tiga Ranperda Resmi Diserahkan Wakil Bupati Lutra ke DPRD

 SOROTMAKASSAR -- Luwu Utara

Ranperda tentang Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW), Pengelolaan Air Limbah Domestik dan Ranperda Rencana Pembangunan Industri 2021-2024, resmi diserahkan ke DPRD Luwu Utara (Lutra) Provinsi Sulawesi-Selatan (Sulsel), Selasa 11 Mei 2021, di ruang rapat paripurna DPRD Luwu Utara.

Tiga buah Ranperda ini diserahkan langsung Wakil Bupati (Wabup) Luwu Utara, Suaib Mansur, dan diterima Ketua DPRD Luwu Utara Drs. Basir dalam sebuah Rapat Paripurna DPRD tentang Penyerahan Tiga Buah Ranperda.

Penyerahan tiga buah Ranperda ini juga disaksikan oleh seluruh Anggota DPRD Luwu Utara, para Kepala Perangkat Daerah serta undangan lainnya.

Bupati Luwu Utara Indah Putri Indriani diwakili Wabup Suaib Mansur mengatakan, untuk Ranperda RTRW 2021-2041 ini, adalah merupakan revisi dari tiga Perda Kabupaten Lutra, Nomor Tahun 2011. Revisi ini dilakukan berdasarkan hasil peninjauan kembali RTRW dimana nilai hanya 2,21.

Hal ini sesuai dengan denfan Perwturan Menteri Agraria dan Tata Ruang Nomor y Tahun 2017 tentang cara peninjauan kembali rencana tata ruang.

Sementara Ranperda tentang Pengelolaan Air Limbah Domestik, diharapkan pemerintah daetah proaktif mengatur untuk kendalikan kegiatan air limbah domestik, sehingga kualitas sumber air dan kesehatan lingkungan tetao terjaga.

Dan untuk ranperda rencanz Pembanfunan Industri ranperda ini merupakan delegasi sqri pasal 11 Undang-Undang Nomor 3 tahun 2014 tentang Perindustrian dan pasal 6 Peratutan Pemerintah Nomor 14 tahun 2015 tentang Rencana Induk Pembangunan Industri Nasional tahun 2015-2035.

Ketua DPRD Luwu Utara, Drs Basir memimpin rapat paripurna dan dihadiri para anggota DPRD dan sejumlah Pimpinan Perangkat Daerah. (yus)

Politik

Pendidikan

Opini

Berita Makassar

Kuliner Nusantara

Newsletter

WWW.SOROTMAKASSAR.COM

Taman Telkomas, Jln Satelit IV No. 64 Makassar, Sulawesi Selatan.
Telp/HP : 0411-580918, 0811448368, 082280008368.

Jln Sultan Hasanuddin No. 32 (Kembang Djawa) Makassar, 
Sulawesi Selatan. Telp/Hp : 0811446911. 

Copyright © 2018 SOROTMAKASSAR.COM. All Rights Reserved.

REDAKSIDISCLAIMER | IKLAN