SOROTMAKASSAR -- Luwu Timur.
Update terbaru jumlah kasus virus corona (Covid-19) di Kabupaten Luwu Timur (Lutim) yang berjuluk Bumi Batara Guru, kembali diperbaharui per Sabtu (12/12/2020) malam. Jumlah total kasus terkonfirmasi meningkat lagi mencapai 1.852 kasus.
Angka ini didapat karena adanya penambahan kasus baru terkonfirmasi positif Covid-19 sebanyak 9 kasus dalam 24 jam terakhir. Kemudian, untuk pasien yang dinyatakan sudah sembuh atau selesai isolasi juga mengalami penambahan sebanyak 7 orang yang membuat angkas kasus sembuh sebanyak 1.767 orang.
Hal ini disampaikan Juru Bicara Tim Satgas Penanganan Covid19 Lutim, Masdin pada wartawan media ini, Minggu 13 Desember 2020 menginformasikan, untuk kasus baru sebanyak 9 orang, tersebar di 4 kecamatan, yakni Kecamatan Nuha 6 kasus, 3 kasus sisanya masing-masing tersebar di Kecamatan Towuti, Wasuponda, dan Malili.
“Sedangkan untuk 7 pasien sembuh atau selesai menjalani isolasi berasal dari 3 kecamatan, yaitu Kecamatan Nuha 5 orang, dan Kecamatan Towuti dan Malili masing-masing 1 kasus,” terangnya.
Dengan penambahan tersebut, sambungnya lagi, kini pasien yang masih terpapar virus Covid-19 dan sedang menjalani isolasi tersisa 76 pasien lagi.
“Semoga mereka yang masih menjalani isolasi tersebut cepat sembuh dan kembali berkumpul bersama keluarganya lagi, Aamiin,” harap Kepala Dinas Kominfo Luwu Timur.
Sekadar diketahui bahwa update lengkap perkembangan virus corona di Kabupaten yang berjuluk Bumi Batara Guru (Luwu Timur, red) per tanggal 12 Desember 2020 malam.
Konfirmasi 1.852 (simtomatik 23, asimtomatik 53, sembuh/selesai isolasi 1.767, meninggal 9), Probable 13 (probable 11, meninggal 1), Suspek 862 (proses isolasi 110, discarded 751, meninggal 0), Kontak Erat 3.134 (proses karantina 222, discarded 2.912. (yus)