Emak-emak di Desa Tanete Siap Menangkan BAS di Pilkada Selayar 2020


SOROTMAKASSAR -- Selayar.

Emak-emak di Desa Tanete mendaulat Calon Wabup Saiful Arif yang akan mendampingi petahana Muh. Basli Ali untuk foto bersama usai kampanye di Dusun Tinggi Sisila, Desa Tanete, Kabupaten Kepulauan Selayar, Rabu (21/10/2020) sore.


Ratusan pendukung Paslon 2 Basli Ali – Saiful Arif ini, menghadiri kampanye yang digelar di halaman rumah Patta Sunggu di Dusun Tinggi Sisila, Desa Tanete.

Hal ini terpantau dari jumlah masker yang dibagi oleh Irham Azis sebelum kampanye dimulai sehingga sebahagian diarahkan oleh Bawaslu tim pelaksana dan pengamanan untuk berada di luar area kampanye. Ada yang di atas rumah, sebagian berada di kolong rumah, dan sebagian lagi di bawah pohon.

“Para peserta kampanye antusias mengikuti orasi yg disampaikan oleh Saiful Arif, Calon Wakil Bupati yang mendampingi Basli Ali pada periode mendatang. Jumlah ini pun sesungguhnya masih bisa bertambah, seandainya tidak ada batasan," ucap Risal Dg Mangiri selaku pemandu kampanye.

Sementara, Saiful Arif dalam orasi kampanyenya kembali membakar semangat para peserta kampanye yang berasal dari berbagai dusun di seluruh wilayah Desa Tanete dengan memaparkan data dan fakta seraya membandingkan dengan paslon lain seperti jumlah partai pengusung dan pendukung, jumlah perolehan suara partai, jumlah kursi di DPRD, jumlah warga Selayar yang bakal memilih Paslon no urut 2 BAS berdasarkan hasil survei terbaru, dan juga menggambarkan peta kekuatan politik di tingkat Kabupaten, Provinsi dan Pusat.

Penjelasannya, Basli Ali tinggal melanjutkan apa yang belum selesai, memperbaiki apa yang belum baik dan menyempurnakan apa yang belum sempurna. Silahkan sandingkan dan bandingkan dengan peta kekuatan politik paslon lain sembari mengemukakan data dan fakta berdasarkan angka yang dapat dipertanggung jawabkan.

Ia juga mengungkapkan pengalaman Basli Ali, 20 tahun di pemerintahan diantaranya 3 periode sebagai anggota DPRD atau 15 tahun, dan 5 tahun memimpin Selayar sebagai Bupati.

Sementara ia sendiri sebagai Wakil Bupati 5 tahun, Kepala Bappeda hampir 2 tahun, Asisten 1 selama 2 tahun dan Asisten tiga selama 7 bulan.

Dengan retorika sederhana namun menarik diselingi humor-humor segar, Saiful Arif juga paparkan program unggulan dan andalan, baik yang berskala nasional dengan dukungan pemerintah provinsi maupun yang berskala lokal Kabupaten Selayar.

Sambil menunjukkan dua jari sebagai simbol dukungan untuk memenangkan BAS, emak-emak yang terdiri dari berbagai tingkatan umur berfoto bersama Saiful Arif dan bahkan Saiful juga didaulat naik tangga agar ibu-ibu yang berada di teras atas, bisa foto bersama dengan idolanya. (Ucok Haidir)

Politik

Pendidikan

Opini

Berita Makassar

Kuliner Nusantara

Newsletter

WWW.SOROTMAKASSAR.COM

Taman Telkomas, Jln Satelit IV No. 64 Makassar, Sulawesi Selatan.
Telp/HP : 0411-580918, 0811448368, 082280008368.

Jln Sultan Hasanuddin No. 32 (Kembang Djawa) Makassar, 
Sulawesi Selatan. Telp/Hp : 0811446911. 

Copyright © 2018 SOROTMAKASSAR.COM. All Rights Reserved.

REDAKSIDISCLAIMER | IKLAN