Mobil Kontainer Ugal-ugalan di Jl Sultan Alauddin


SOROTMAKASSAR -- Makassar.

Sebuah mobil tronton bermuatan kontainer (peti kemas) warna putih bernomor polisi DD 8236 UI (plat kuning) terlihat meluncur secara ugal-ugalan di sepanjang Jln Sultan Alauddin, Kota Makassar, Jumat (29/11/2019) dinihari sekitar pukul 01.15 Wita.

Bergerak dengan kecepatan tinggi dari arah Sungguminasa dan meluncur di sisi kiri jalan, mobil kontainer tersebut melabrak ranting2 pohon di sepanjang Jln Sultan Alauddin melambung sejumlah kendaraan yang berada disisi kanan jalan.

Akibat ulah sang pengemudi mobil kontainer yang ugal-ugalan melarikan kendaraannya, ranting-ranting pohon patah dan daun-daunnya pun berhamburan jatuh ke badan jalan.

Beberapa pengguna jalan lainnya mengecam ulah sang sopir yang melarikan kendaraan kontainernya secara ugal-ugalan dan menyebabkan sebagian badan jalan jadi kotor karena berserakannya patahan ranting-ranting dan daun-daun dari pohon-pohon yang dilabraknya di sepanjang Jln Sultan Alauddin.

Dari Jln Sultan Alauddin, mobil kontainer itu kemudian belok ke Jln AP Pettarani namun laju kendaraan sudah melambat karena kondisi jalan yang agak sempit dan kendaraan cukup padat. (*)
 

Politik

Pendidikan

Opini

Berita Makassar

Kuliner Nusantara

Newsletter

WWW.SOROTMAKASSAR.COM

Taman Telkomas, Jln Satelit IV No. 64 Makassar, Sulawesi Selatan.
Telp/HP : 0411-580918, 0811448368, 082280008368.

Jln Sultan Hasanuddin No. 32 (Kembang Djawa) Makassar, 
Sulawesi Selatan. Telp/Hp : 0811446911. 

Copyright © 2018 SOROTMAKASSAR.COM. All Rights Reserved.

REDAKSIDISCLAIMER | IKLAN