Forum Mahasiswa Makassar Gelar Aksi Tuntut Bubarkan BPJS

SOROTMAKASSAR -- Makassar

Forum Mahasiswa Makassar mengelar aksi menuntut pemerintah menyangkut penjaminan sosial kepada masyarakat khususnya buruh, tani, nelayan, dan kaum miskin perkotaan, di depan Kantor Gubernur Sulsel, Jl. Urip Sumihardjo, Makassar. Jumat (04/09/2019) siang tadi.

Mereka menilai pemerintah telah mengambil langkah yang sangat konterversial, dengan menaikkan iuran BPJS kesehatan hingga 100 persen.

Pernyataan sikap yang disampaikan Forum Mahasiswa Makassar menyatakan, BPJS menjadi lumbung penghisapan elit birokrasi kepada rakyat ekonomi menengah ke bawah. Sedang di sisi lain, sesuai data yang disampaikan, sejak berdiri di tahun 2014 sehingga pada 2019, BPJS kesehatan senantiasa mengalami defisit.

Sehingga, mereka menyatakan menggugat untuk membubarkan BPJS.

Selain itu, mereka juga menuntut untuk :
1. Stop Komersialisasi Kesehatan,
2. Ciptakan Undang-undang ketenagakerjaaan yang pro buruh,
3. Ciptakan undang-undang pro rakyat,
4. Ciptakan Undang-undang minerba Anti asing,
5. Lawan antek orba,
6. Tolak Dwi fungsi ABRI. (ht)

Politik

Pendidikan

Opini

Berita Makassar

Kuliner Nusantara

Newsletter

WWW.SOROTMAKASSAR.COM

Taman Telkomas, Jln Satelit IV No. 64 Makassar, Sulawesi Selatan.
Telp/HP : 0411-580918, 0811448368, 082280008368.

Jln Sultan Hasanuddin No. 32 (Kembang Djawa) Makassar, 
Sulawesi Selatan. Telp/Hp : 0811446911. 

Copyright © 2018 SOROTMAKASSAR.COM. All Rights Reserved.

REDAKSIDISCLAIMER | IKLAN