KPU Lutra Gelar Rapat Evaluasi Fasilitasi Kampanye Pemilu Serentak Tahun 2019


SOROTMAKASSAR -- Luwu Utara.

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Luwu Utara (Lutra) menggelar rapat evaluasi fasilitasi kampanye Pemilihan Umum (Pemilu) serentak tahun 2019 di Aula Demokrasi Kantor KPU Lutra, Kamis (25/07/2019).


Beragam rekomendasi dan problem solving muncul dalam rapat evaluasi fasilitasi kampanye tersebut.

Kegiatan yang berlangsung dengan format FGD (Focus Grup Discussion) ini dihadiri oleh berbagai pihak. 

Diantaranya Dandim 1403 Sawerigading, Polri, Kejari Lutra, OPD (Organisasi Perangkat Daerah) terkait di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lutra, Bawaslu, dan Jaringan Demokrasi Indonesia (JaDi).

Rapat evaluasi fasilitasi kampanye Pemilu serentak tahun 2019 ini dipimpin oleh Komisioner KPU Kabupaten Lutra.

Dalam kesempatan tersebut Ketua KPU Lutra, H. Syamsul Bachri menjelaskan detail tahapan kampanye Pemilu serentak 2019 yang dinilai oleh sebagian calon legislatif (caleg) terlalu lama. 

“Kampanye ini dilakukan dalam kurun waktu September 2018 hingga April 2019,” katanya.

Ada beberapa rekomendasi yang dihasilkan dari rapat evaluasi fasilitasi kampanye tersebut. Diantaranya usulan alat peraga kampanye (APK) paslon harus memperhatikan etika dan estetika, karena yang lalu ada APK yang tertutupi APK lainnya.

Kemudian, pemasangan APK di bilboard diperbolehkan yang berada dibahu jalan dan tidak mengganggu aktivitas berlalulintas. Rapat dimalam hari akan dibatasi waktunya. Dan sebaiknya anggaran KPU yang digunakan untuk penyediaan APK calon bisa dialihkan ke kegiatan lainnya seperti sosialisasi yang dimaksimalkan.

Ketua KPU Kabupaten Lutra, Syamsul Bachri mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada semua elemen masyarakat terutama peserta Pemilu yang telah kooperatif dalam pelaksanaan kampanye, sehingga di Kabupaten Lutra secara umum tidak ada pelanggaran yang menonjol. 

“Ini juga berkat kerja sama yang baik antara KPU-Bawaslu, TNI, Polri dan OPD terkait di lingkungan Pemkab,” katanya.

Syamsul Bachri mengaku sangat bersyukur karena rapat evaluasi fasilitasi kampanye tersebut dapat berjalan lancar dan komunikatif, sehingga menghasilkan rekomendasi dan problem solving cukup banyak. (yustus)

Politik

Pendidikan

Seputar Sulawesi

Opini

Berita Makassar

Kuliner Nusantara

Newsletter

WWW.SOROTMAKASSAR.COM

Taman Telkomas, Jln Satelit IV No. 64 Makassar, Sulawesi Selatan.
Telp/HP : 0411-580918, 0811448368, 082280008368.

Jln Sultan Hasanuddin No. 32 (Kembang Djawa) Makassar, 
Sulawesi Selatan. Telp/Hp : 0811446911. 

Copyright © 2018 SOROTMAKASSAR.COM. All Rights Reserved.

REDAKSIDISCLAIMER | IKLAN