SOROTMAKASSAR - PINRANG.
Memperingati Hari Lahir (Harlah) Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) ke-65 tahun, Pengurus Cabang PMII Kabupaten Pinrang bekerja sama dengan pengurus IKA Alumni PMII Pinrang menggelar hajatan Dialog Harlah PMII Ke-65 Tahun yang dirangkaikan dengan kegiatan Doa Bersama serta Temu Kader dan Alumni PMII di Asteria Cafe Pinrang, Selasa (22/4/2025).
Kegiatan ini juga dihadiri Kadis Kominfosandi yang juga Plt. Kepala Badan Kesbangpol Pinrang, Haswidy Rustam, Ketua PCNU Pinrang, Anshar Sangiang, Ketua IKA Alumni PMII Pinrang, Mukti Ali, Ketua PC PMII Pinrang, Yusran Hamzah serta sejumlah Banom NU dan organisasi pemuda lainnya.
Menurut Sopyan, panitia pelaksana Harlah PMII, kegiatan ini merupakan agenda kerja yang diprogramkan pengurus PMII serta IKA PMII Pinrang. Ini merupakan wujud program nyata yang dilakukan setiap tahunnya.
Plt. Kepala Kesbangpol Pinrang, Haswidy Rustam mengatakan, eksistensi dan kontribusi PMII dalam pelaksanaan program pemerintah tentu menjadi harapan yang dapat diwujudkan dengan nyata.
Pemerintah, kata Haswidy, selalu mendukung program-program yang akan dilaksanakan oleh organisasi-organisasi, termasuk PMII.
"Kita berharap PMII dapat melahirkan program-program nyata dalam mendukung pelaksanaan program pemerintah. Paling penting adalah kontribusinya dalam pelaksanaan pembangunan," ujar Haswidy.
Karena itu, imbuhnya, perlu terus membangun komunikasi dan koordinasi guna membangun sinergitas dengan pemerintah dalam pelaksanaan pembangunan daerah.
Dialog Harlah PMII ke-56 tahun ini menghadirkan narasumber yang kompeten untuk memicu diskusi yang bertema "Tantangan PMII Pinrang di Harlah ke-56 Tahun" yang dipandu Hamdan Akramullah sebagai moderator.
Narasumber tersebut adalah Usman Sadikin, mantan Sekjen PB PMII periode 1997-2000 dan Subair Umam, Ketua Lakpesdam Banom NU Pinrang. (busrah)