Kunjungi Kantor PPID Minsel, Tim PKN Minta Dokumen Publik Dinas PUPR, Pariwisata dan BPBD TA 2017-2019

SOROTMAKASSAR - MINAHASA SELATAN.

Michael Giroth selaku Ketua Pemantau Keuangan Negara (PKN) Kota Manado bersama tim mengunjungi kantor Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumen (PPID) Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel), Jumat (01/04/2022).

Maksud dan tujuan kunjungan tim PKN ini untuk meminta dokumen publik dari Dinas PUPR, Pariwisata, BPBD, untuk Tahun Anggaran (TA) 2017 sampai 2019.

Michael selaku Ketua tim ketika dimintai keterangan, membenarkan kedatangan tim PKN Kota Manado untuk membawa surat permintaan informasi publik buat beberapa instansi Pemkab Minsel, terkait proyek Tahun Anggaran 2017 sampai 2019.

“Kedatangan kami meminta secara resmi semua dokumen terkait informasi publik terhadap Dinas PUPR, Dinas Pariwsata dan BPBD Tahun Anggaran 2017-2019,” ungkap Michael.

Michael juga mengatakan, apa yang dilakukan tim PKN sudah sesuai dengan amanat Undang-Undang (UU) dan Peraturan Pemerintah (PP).

“Saya dan tim berjalan sesuai dengan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan PP No.43 Tahun 2018 tentang Peran Serta Masyarakat,” jelasnya.

Secara terpisah Patar Sihotang, SH, MH selaku Ketua Umum PKN RI sebagai pihak pemohon mengharapkan kerjasama yang baik dari Pemkab Minsel untuk bisa memberikan dokumen publik yang dimohonkan tersebut agar supaya tidak akan sampai ke Komisi Informasi Publik (KIP) untuk disidang terkait sengketa informasi publik. (Riz)

Politik

Pendidikan

Opini

Berita Makassar

Kuliner Nusantara

Newsletter

WWW.SOROTMAKASSAR.COM

Taman Telkomas, Jln Satelit IV No. 64 Makassar, Sulawesi Selatan.
Telp/HP : 0411-580918, 0811448368, 082280008368.

Jln Sultan Hasanuddin No. 32 (Kembang Djawa) Makassar, 
Sulawesi Selatan. Telp/Hp : 0811446911. 

Copyright © 2018 SOROTMAKASSAR.COM. All Rights Reserved.

REDAKSIDISCLAIMER | IKLAN