Resahkan Pengguna ATM BNI di BTP Blok A, Lima Gepeng Diringkus Polsek Tamalanrea

SOROTMAKASSAR -- Makassar.

Sedikitnya 5 (lima) anak gelandangan dan pengemis (gepeng) yang masih berusia remaja, diringkus aparat kepolisian dari Polsek Tamalanrea bersama Babinsa dan Bhabinkamtibmas Tamalanrea, Rabu (29/07/2020) malam sekitar pukul 22.45 Wita di depan ATM BNI BTP Blok A, Makassar.

Kelima gepeng itu diamankan setelah aparat kepolisian mendapat laporan warga yang menyampaikan ulah para remaja yang telah meresahkan pengunjung pengguna bilik ATM BNI yang terletak disamping Indomaret BTP Blok A.

Menurut warga sekitar, para gepeng dalam menjalankan aksinya meminta uang kerap membuntuti pengunjung sampai ikut masuk ke dalam bilik mesin ATM. Parahnya lagi, mereka selalu mangkal di teras depan bilik ATM dan sering mabuk-mabukan dengan mengisap lem.

Kelima gepeng berusia remaja yang terdiri dari laki-laki dan perempuan itu selanjutnya dinaikkan ke mobil polisi dan digelandang ke Mapolsek Tamalanrea untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut. (iw)

Politik

Pendidikan

Opini

Berita Makassar

Kuliner Nusantara

Newsletter

WWW.SOROTMAKASSAR.COM

Taman Telkomas, Jln Satelit IV No. 64 Makassar, Sulawesi Selatan.
Telp/HP : 0411-580918, 0811448368, 082280008368.

Jln Sultan Hasanuddin No. 32 (Kembang Djawa) Makassar, 
Sulawesi Selatan. Telp/Hp : 0811446911. 

Copyright © 2018 SOROTMAKASSAR.COM. All Rights Reserved.

REDAKSIDISCLAIMER | IKLAN