SOROTMAKASSAR - MAKASSAR.
Di tengah khidmatnya suasana Bulan Suci Ramadan, Polsek Paotere Polres Pelabuhan Makassar menunjukkan aksi nyata kepedulian dan keimanan melalui kegiatan bakti religi yang digelar di Masjid Nurul Bahri, Pelabuhan Paotere, Kecamatan Ujung Tanah, Kota Makassar.
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Paotere Ipda Firly bersama seluruh personelnya. Mereka bahu-membahu membersihkan area dalam masjid, tempat wudhu, hingga toilet Masjid Nurul Bahri. Aksi bersih-bersih ini bukan sekadar rutinitas, tetapi wujud nyata pengabdian dan rasa cinta kepada rumah ibadah, terlebih di bulan penuh berkah ini.
Kasubsipenmas Polres Pelabuhan Makassar, Aipda Adil menjelaskan, kegiatan ini mendapat respon positif dari warga sekitar. "Kami ingin memberikan kenyamanan kepada jamaah dalam melaksanakan ibadah. Ini juga sebagai bentuk perhatian dan meningkatkan keimanan personel Polsek Paotere di bulan suci Ramadan 1446 H," ujarnya.
Aksi mulia ini mendapat apresiasi dari masyarakat sekitar Masjid Nurul Bahri. Warga menyebut kegiatan ini bukan hanya memberi manfaat secara fisik melalui lingkungan masjid yang bersih, tetapi juga menghadirkan ketenangan dan kekhusyukan dalam beribadah.
Di tengah keseharian tugas yang padat, para personel Polsek Paotere tetap menyempatkan diri untuk berbagi kebaikan dan menebar keberkahan. Semoga langkah ini menjadi inspirasi bagi banyak pihak untuk terus menebar kebaikan, khususnya di bulan suci Ramadan. (*)