Tak Terima Ditegur, Seorang Pria Ancam Tetangganya, Bhabinkamtibmas Melayu Baru Berikan Problem Solving

SOROTMAKASSAR -- Makassar.

Berawal dari kesalahpahaman dan tidak terima pekerjaannya terasa dicampuri, membuat seorang pria di Kelurahan Melayu Baru naik pitam kemudian mengancam temannya. Akibat perbuatannya tersebut, pria itu dilaporkan ke Polsek Wajo.

Polsek Wajo Makassar melalui Bhabinkamtibmas Kelurahan Melayu Baru Bripka Hartawan menjelaskan, sebelumnya pihaknya telah menerima informasi terkait permasalahan warga binaannya tersebut kemudian dilakukan Problem Solving guna menfasilitasi kedua belah pihak agar bisa menemukan suatu jalan keluar dari permasalahan tersebut, Minggu (17/05/2020).

"Alhasil kedua belah pihak menerima penjelasan dari Bhabinkamtibmas sehingga kedua belah pihak dan keluarganya sepakat untuk tidak mempermasalahkan hal tersebut baik di kemudian hari secara hukum dan bersedia memberikan penjelasan kepada pihak manapun yang mempertanyakan masalah yang terjadi di kemudian hari," jelas Bhabinkamtibmas Polsek Wajo Polres Pelabuhan Makassar Bripka Hartawan. (*)

WWW.SOROTMAKASSAR.COM

Taman Telkomas, Jln Satelit IV No. 64 Makassar, Sulawesi Selatan.
Telp/HP : 0411-580918, 0811448368, 082280008368.

Jln Sultan Hasanuddin No. 32 (Kembang Djawa) Makassar, 
Sulawesi Selatan. Telp/Hp : 0811446911. 

Copyright © 2018 SOROTMAKASSAR.COM. All Rights Reserved.

REDAKSIDISCLAIMER | IKLAN