SOROTMAKASSAR -- Manggarai. Bencana alam terus beruntun menerpa tanah air tercinta ini. Setelah gempa bumi Lombok, gempa bumi dan tsunami Sulawesi Tengah (Palu, Sigi, Donggala) dan gempa bumi Mamasa, kini giliran Desa Golo Sepang (Terang), Kabupaten Manggarai Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) diterjang angin puting beliung pada Minggu (18/11/2018) sore sekitar pukul 16.00 Wita.
Informasi yang dihimpun media menyebutkan, terjangan angin puting beliung yang menghantam wilayah Terang ini mengakibatkan puluhan rumah milik warga porak poranda dan bahkan rata dengan tanah. Namun tidak sampai menimbulkan korban jiwa, dan hanya 3 orang warga yang diketahui mengalami luka-luka.
Bencana angin puting beliung yang menimpa Desa Terang ini, mendapat perhatian dan keprihatinan mendalam dari Kerukunan Keluarga Mahasiswa dan Pelajar (KKMP) Golo Sepang di Makassar.
"Kami turut berduka atas musibah yang menimpa warga Terang. Semoga mereka yang tertimpa bencana bisa tetap tabah dalam menghadapi cobaan ini", tutur seorang mahasiswa anggota KKMP Golo Sepang yang kuliah di Makassar
Informasi lainnya melalui akun resmi Facebook atas nama Mirnawati menyebutkan, Terang sedang berduka karena tadi sore dihantam badai besar yang mengakibatkan banyak rumah warga rusak.
"Mohon doanya, semoga warga yang terkena musibah diberikan ketabahan. Aamiin. _Pray for Terang, Flores, NTT_," tulisnya di status akun FB-nya. (*r/mrc)