TP4D Dorong Percepatan Pembangunan Runway Bandara Andi Jemma Masamba


SOROTMAKASSAR -- Luwu Utara.

Tim Pengawal Pengaman Pemerintahan dan Pembangunan Daerah (TP4D) Kejaksaan Negeri Masamba Luwu Utara mendorong kontraktor untuk mempercepat kegiatan pembangunan pekerjaan landasan pacu/runway bandara Andi Jemma Masamba.

Ketua TP4D Kejari Luwu Utara yang dipimpin Kasi Intel M. Yusuf Rachman, SH di ruang emergency operation center bandara, Rabu (26/06/2019) mengatakan, pekerjaan pembangunan runway seperti dipaparkan Kepala Bandara Andi Jemma Masamba, Mohammad Saboe, sementara dalam tahap pekerjaan.

Kejari Luwu Utara, Indawan Kuswadi, melalui Kasi Intel  Kejaksaan Muh Yusuf Rachman, usai pemaparan kegiatan pembangunan dan pembentukan Tim Pengawal, Pengamanan Pemerintah dan Pembangunan Daerah (TP4D) antara Kantor UPBU Andi Jemma Masamba dengan Kejaksaan Negeri Luwu Utara.

Seusai rapat koordinasi, kami langsung meninjau lokasi pelebaran dan perpanjangan runway (landasan pacu). Peninjauan ini dimaksudkan untuk mendampingi kegiatan pembangunan oleh TP4D Kejari Lutra.

Ia menjelaskan, TP4D Kejari Luwu Utara telah menggelar rapat koordinasi dengan pihak Unit Pengelola Bandar Udara Andi Jemma Masamba yang juga dihadiri pihak kontraktor serta konsultan pengawas.

"Saya berharap, kegiatan dapat berlangsung aman dan pelaksanaannya tepat waktu, mutu dari segi pelaksanaannya," ujar Kasi Intel Kejari kepada media ini, Rabu (26/06/2019).

Sementara ditemui ditempat terpisah, Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Luwu Utara, Indawan Kuswadi diruangannya mengatakan, tugas dan fungsi TP4D untuk mengawal, mengamankan dan mendukung keberhasilan jalannya pemerintahan dan pembangunan melalui upaya pencegahan/preventif dan persuasif baik ditingkat pusat maupun daerah sesuai wilatah hukum penugasan masing-masing.

"Selain itu juga, memberikan pendampingan hukum dalam setiap tahapan program pembangunan dari awal sampai akhir kegiatan," tukas Indawan Kuswadi. (yustus)
 

WWW.SOROTMAKASSAR.COM

Taman Telkomas, Jln Satelit IV No. 64 Makassar, Sulawesi Selatan.
Telp/HP : 0411-580918, 0811448368, 082280008368.

Jln Sultan Hasanuddin No. 32 (Kembang Djawa) Makassar, 
Sulawesi Selatan. Telp/Hp : 0811446911. 

Copyright © 2018 SOROTMAKASSAR.COM. All Rights Reserved.

REDAKSIDISCLAIMER | IKLAN