Kabag Ops Polres Gowa Pimpin Apel Kesiapan Pengamanan Sidang Putusan Puang La'lang

SOROTMAKASSAR -- Gowa.

Sebanyak 150 personil gabungan Polres Gowa dan Polsek Somba Opu dikerahkan untuk melakukan pengamanan proses sidang praperadilan oleh Andi Malatiku Puang La'lang yang digelar, Selasa (14/01/2020) pagi ini di Pengadilan Negeri Sungguminasa.

Seluruh personil Polres Gowa yang terlibat pengamanan melakukan pengecekan yang dipimpin langsung oleh Kabag Ops Polres Gowa Kompol Tamba Hamid serta turut melibatkan personil Polwan Polres Gowa.

Dalam arahannya, Kabag Ops menyampaikan agar dalam proses pelaksanaan tugas pengamanan ini harus lebih mengedepankan sikap yang humanis dan simpatik.

Diakuinya, kehadiran pengamanan ini dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya gangguan yang dapat menghambat jalannya proses sidang.

"Semua personil yang dikerahkan kita ploting disetiap sisi, baik di luar kantor pengadilan, diluar ruang sidang, maupun didalam ruang sidang," tutur Tamba.

Lebih lanjut, Kabag Ops juga mengingatkan untuk para personil Polwan agar teliti dalam memeriksa setiap orang yang akan masuk ruang sidang, guna menghindari terjadinya hal-hal yang tak diinginkan.

"Sistem pengamanan yang kita terapkan saat ini semata-mata untuk memastikan proses sidang berjalan lancar, sehingga kita perketat dengan pemeriksaan barang-barang orang yang akan menyaksikan sidang," imbuhnya.

Ditempat terpisah, Kapolres Gowa AKBP Boy FS Samola, SIK, MH mengungkapkan apresiasinya atas tindakan dan upaya yang dilakukan Personilnya.

"Memberi rasa aman dan nyaman merupakan tangung jawab kita. Untuk itu tetap semangat kepada personil, utamanya saat melaksanakan pengamanan," tambahnya. (*rm)

WWW.SOROTMAKASSAR.COM

Taman Telkomas, Jln Satelit IV No. 64 Makassar, Sulawesi Selatan.
Telp/HP : 0411-580918, 0811448368, 082280008368.

Jln Sultan Hasanuddin No. 32 (Kembang Djawa) Makassar, 
Sulawesi Selatan. Telp/Hp : 0811446911. 

Copyright © 2018 SOROTMAKASSAR.COM. All Rights Reserved.

REDAKSIDISCLAIMER | IKLAN