Resmikan Batalyon D Pelopor Satuan Brimob, Kapolda Sulsel Katakan Brimob untuk Masyarakat

SOROTMAKASSAR -- Luwu Utara

Kapolda Sulawesi Selatan, Irjen Pol Merdisyam meresmikan Batalyon D Pelopor Luwu Satbrimob Polda Sulawesi Selatan, Kamis 10 Juni 2021 di lapangan hijau Mako Brigade Mobil (Brimob) Batalyon C Pelopor Baebunta, Kecamatan Baebunta Kabupaten Luwu Utara (Lutra).

Selain Kapolda, tampak hadir dalam upacara peresmian Batalyon D Pelopor Luwu, Kabid Humas Polda Sulsel Kombes Pol E. Zul, para PJU Polda Sulsel lainnya, dan juga para pejabat Forkopimda dan Kapolres wilayah Luwu Raya dan Toraja.

Kepada sejumlah media, Kapolda Sulsel mengatakan bahwa, penambahan personel menjadi prioritas utama pada Batalyon D Pelopor yang ada di kabupaten Luwu dan sementara bermarkas di Batalyon C Pelopor Baebunta.

“Langkah pertama adalah konsolidasi. Serta penambahan personel menjadi prioritas. Untuk pimpinan, sudah ditunjuk Kompol Muhammad Agus sebagai Komandan Batalyon D Pelopor Satbrimob Luwu Polda Sulsel,” terang Kapolda.

Selain itu, pihaknya juga bakal melengkapi sarana dan prasarana Batalyon D Pelopor.

“Dalam hal ini, kami mengucapkan terimakasih kepada Bupati Luwu Basmin Mattayang untuk menghibahkan lokasi tanah yang akan ditempati bangunan markas Batalyon D Pelopor Luwu. Kehadiran Brimob D Pelopor diharapkan bisa membantu masyarakat, dan bisa membackup Luwu Raya dan Toraja,” tutupnya.

Sementara itu, Kabid Humas Polda Sulsel Kombes E. Zulpan usai peresmian zbatalyon D menjelaskan bahwa, pembentukan Batalyon D Pelopor Luwu dengan Keputusan Kapolri Kep/2158/XI/2020.

“Tentunya diharapkan bisa memberikan keamanan dan kenyamanan untuk masyarakat di Luwu Raya dan Toraja. Terkait penghargaan yang diterima, kami ucapkan terimakasih kepada Bapak Kapolda, ini merupakan sinergitas yang baik antara Pemerintah dengan pihak kepolisian, dimana Pemkab Luwu sudah menghibahkan untuk Mako Brimob D Pelopor,” sebutnya. (yus)