Polres Tana Toraja Ungkap 5 Kasus Narkoba Dalam 2 Bulan Terakhir

SOROTMAKASSAR -- Toraja.

Kepolisian Resort (Polres) Tana Toraja dalam dua bulan terakhir ini sudah lima kasus narkoba berhasil di ungkap oleh tim buser Narkoba Mapolres Tana Toraja.
“Diawal tahun 2019 sampai hari ini, sudah lima kasus narkoba yang di ungkap Polres Toraja dengan mengamankan sembilan tersangka dan telah kami tangani dalam proses tahap dua,” kata Kapolres Tana Toraja, AKBP Julianto P. Sirait, Rabu (20/02/2019) saat Press Conference.

Jenis narkotika yang berhasil diungkap oleh jajaran Satnarkoba Polres Tana Toraja yakni Ekstasi, Ganja, dan Sabu-sabu.

“Kami akan terus perangi narkoba di Toraja, dan kami himbau masyarakat untuk tetap waspada dan menjahui narkoba,” ujar AKBP Julianto P. Sirait didepan wartawan.

Kapolres Tana Toraja yang akrab dengan wartawan juga memberikan penghargaan kepada Kasatnarkoba Polres Tana Toraja AKP Abner Sitorus beserta jajarannya.

“Saya minta Kasat Narkoba dan anggotanya untuk tetap jaga integritas dalam penindakan Narkoba,” tambah AKBP Julianto P. Sirait.

Dalam konferensi pers ini diperlihatkan barang bukti hasil sitaan jajaran Satnarkoba Polres Tana Toraja. (ta)