Peduli Korban Gempa Majene-Mamuju, Duo Amran Salurkan Bantuan Wajo, Diterima Gubernur Sulbar dan Danrem 142/Tatag Brigjen TNI Firman Dahlan

SOROTMAKASSAR -- Mamuju.

Bupati Wajo, Amran Mahmud bersama Wakil Bupati Wajo, Amran, S.E yang biasa dijuluki Duo Amran, pada hari kedua berada di Kabupaten Mamuju, Minggu (24/1/2021), menyalurkan donasi dan bantuan dari Kabupaten Wajo.

 
Bersama rombongan tim kemanusiaan Peduli Sulbar, Duo Amran menyalurkan langsung bantuan ke posko-posko pengungsian dan pimpinan organisasi/instansi yang bisa membantu menyalurkan bantuan agar tepat sasaran.

“Ini kita lakukan agar bantuan tidak menumpuk di satu posko saja yang kadang menyebabkan bantuan tidak efektif penyalurannya,” ujar Amran Mahmud, Minggu (24/1/2021).

Selain relawan, penyaluran bantuan ini juga dilakukan langsung oleh Bupati dan Wakil Bupati Wajo, Dandim 1406, anggota DPRD Wajo serta organisasi dan instansi yang ikut bersama rombongan.



Penyaluran bantuan dimulai dari rumah jabatan Gubernur dan diterima langsung oleh Gubernur Sulawesi Barat. Selanjutnya, ke Makorem 142/Tatag.

Di Makorem 142/Tatag, Bupati Wajo, Amran Mahmud juga menyerahkan bantuan yang diterima Danrem 142/Tatag, Brigjen TNI Firman Dahlan, S.I.P.

Pada saat itu juga terjalin silaturahmi antara jajaran Pemkab Wajo dengan Danrem 142/Tatag, Brigjen TNI Firman Dahlan, S.I.P. yang kebetulan putra kelahiran Wajo, menyelesaikan pendidikan di SMP 357 Sengkang (sekarang SMPN 1) dan SMA 226 Sengkang (sekarang SMAN 1 Sengkang).

Baik Danrem 142/Tatag maupun Bupati Wajo memberikan sepatah kata saat acara penyerahan bantuan dan donasi tersebut.

Kepada para korban di pengungsian, Bupati Wajo Amran Mahmud memberi spirit kepada para pengungsi agar kuat menghadapinya cobaan.

“Setiap cobaan pasti ada hikmah dibaliknya, dan kita berdoa semoga keadaan cepat pulih dan kita bisa beraktifitas normal seperti dulu lagi,” kata Amran  di posko pengungsi sambil menyalurkan bantuan masyarakat Wajo pada korban.

Di tempat yang sama Wakil Bupati Wajo, Amran SE juga memberi dukungan moril yang sama dan berharap keadaan segera membaik sehingga para pengungsi dapat kembali ke rumah dan kampung mereka.

“Kita berharap tak ada lagi gempa susulan, sehinga masyarakat bisa pulang ke rumah mereka dengan rasa aman,’ harap Wabup Wajo.

Tiba-tiba temu alumni, Kepala Dinas Perikanan Wajo, Ir. Nasfari dan Sekcam Pammana, Mustajuddin foto bersama dengan Danrem 142/Tatag, Brigjen TNI Firman Dahlan sealumni SMP 357 Sengkang dan SMA 226 Sengkang


Setelah penyaluran bantuan, Rombongan Misi Kemanusiaan Kab. Wajo kemudian persiapan untuk kembali ke Kabupaten Wajo.

Bupati Wajo bersama rombongan berangkat ke Mamuju, Sabtu (23/1/2021), dengan  mengawal langsung 14 truk bantuan kemanusiaan untuk korban bencana gempa di Mamuju dan Majene Sulbar.

Saat pemberangkatan tersebut Bupati Wajo memastikan semua personel yang berangkat bebas Covid-19 dan telah melakukan pemeriksaan rapid antigen. Pemeriksaan Rapid Antigen ini disiapkan di RS Hikmah Medical Center secara gratis.

Semua personel yang berangkat senantiasa taat protokol kesehatan dengan tetap menerapkan 4 M. Bahkan, sepulang dari Mamuju, akan dirapid lagi sebelum berkumpul bersama keluarganya.

“Kita berangkat dengan sehat dan pulangkan kita tetap sehat, jaga keselamatan diri dan orang lain,” harapnya. (ishak)