Sosialisasi dan Pendidikan Politik Kepada Wartawan se-Kabupaten Pinrang

SOROTMAKASSAR - PINRANG.

Sosialisasi dan pendidikan politik kepada wartawan se-Kabupaten Pinrang berlangsung Selasa (15/11/2022), bertempat di aula Media Center KPUD Pinrang dan dibuka oleh Komisioner KPU Rustam Bedman dan Ali Jodding didampingi Sekretaris KPU Pinrang Masmuda yang dihadiri antara lain dari PWI, AJOI, FJI dan lainnya.

Para wartawan media massa dan pegiat media sosial menghadiri kegiatan sosialisasi dan pendidikan pemilih bagi masyarakat dalam penyelenggaraan Pemilu Serentak 2024.

Kegiatan sosialisasi dan pendidikan politik kepada wartawan se-Kabupaten Pinrang dilaksanakan oleh Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih Partisipasi Masyarakat dan SDM KPUD Pinrang.

‘’Mari sama-sama kita sebarkan informasi tentang tahapan Pemilu 2024 agar diketahui secara lebih luas oleh masyarakat. Selain itu kami berharap teman-teman media massa dan pegiat media sosial menjadi mitra sosialisasi pemilu serta dapat menjadi penyaring informasi seputar pemilu sehingga tidak berkembang di masyarakat,’’ kata Rustam.

Ketua Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih Partisipasi Masyarakat dan SDM, KPU Kabupaten Pinrang, Ali Jodding menyampaikan, media saat ini menjadi sarana publik dalam memperoleh informasi, termasuk informasi tentang pemilu.

Oleh karena itu diharapkan berita dan konten yang diproduksi dan disebarkan adalah informasi yang benar dan valid. Disamping menghindari informasi hoaks, media juga punya peran pendidikan dan mencerdaskan masyarakat.

‘’Mungkin akan banyak hoaks yang beredar seputar politik dan pemilu nantinya. Oleh karena itu, kami memberikan sosialisasi tentang Pemilu Serentak 2024 kepada wartawan dan pegiat media sosial agar mereka mendapat pemahaman yang utuh tentang tahapan pemilu," tukasnya.

"Diharapkan setelah kegiatan ini mereka mampu mencegah peredaran hoaks dengan memproduksi berita dan konten positif yang konstruktif dikomsumsi masyarakat,’’ imbuh Ali Jodding.

Wartawan Kabupaten Pinrang menyambut baik dan memberikan apresiasi kepada KPU Kabupaten Pinrang yang sudah melakukan sosialisasi kepada mereka.

Menurutnya media siap berkolaborasi dengan KPU Kabupaten Pinrang dalam menyukseskan Pemilu Serentak 2024. (nh)