SOROTMAKASSAR -- Makassar.
Memasuki hari ketiga pelaksanaan Kartika Chandra Kirana (Kachak) Festival 2019, pihak penyelenggara kembali menampilkan kegiatan Parade Pelajar, di lokasi Car Free Day Makassar Jalan Jenderal Soedirman, Minggu (24/03/2019).
Parade diikuti kelompok drumband dari pelajar SMA Kartika yang menggunakan baju olahraga, pelajar TK menggunakan pakaian loreng.
Untuk kelompok tarian tradisional pelajar SD, kelompok fashion dan ekstrakurikuler dari pelajar SMP serta kelompok pakaian karate dari pelajar SMK Kartika.
Kegiatan parade yang dilaksanakan di lokasi Car Free Day Makassar ini, menjadi tontonan menarik bagi pengunjung Festival. Selain itu juga menyita perhatian dari masyarakat kota Makassar, yang berkunjung dan memanfaatkan hari liburnya bersama keluarga sambil berolahraga ringan di lokasi tersebut. (JS)
Memasuki hari ketiga pelaksanaan Kartika Chandra Kirana (Kachak) Festival 2019, pihak penyelenggara kembali menampilkan kegiatan Parade Pelajar, di lokasi Car Free Day Makassar Jalan Jenderal Soedirman, Minggu (24/03/2019).
Parade diikuti kelompok drumband dari pelajar SMA Kartika yang menggunakan baju olahraga, pelajar TK menggunakan pakaian loreng.
Untuk kelompok tarian tradisional pelajar SD, kelompok fashion dan ekstrakurikuler dari pelajar SMP serta kelompok pakaian karate dari pelajar SMK Kartika.
Kegiatan parade yang dilaksanakan di lokasi Car Free Day Makassar ini, menjadi tontonan menarik bagi pengunjung Festival. Selain itu juga menyita perhatian dari masyarakat kota Makassar, yang berkunjung dan memanfaatkan hari liburnya bersama keluarga sambil berolahraga ringan di lokasi tersebut. (JS)