Tangisan Keluarga Pecah Menyambut Kedatangan Kapolda Sulsel di Rumah Duka Korban Papua

SOROTMAKASSAR -- Makassar.

Kapolda Sulsel Irjen Pol Drs Umar Septono kembali menunjukkan rasa empatinya terhadap warga daerah ini yang sedang di rundung duka.

Orang nomor satu di Polda Sulsel ini pun berkesempatan melayat ke rumah duka salah seorang korban penembakan KKB (Kelompok Kriminal Bersenjata) di Papua, atas nama M Fais Syaputra.

Begitu Umar Septono tiba di rumah duka Jln Takalar Raya Blok J No.53 RT.3, RW.4, Kelurahan Laikang, Kecamatan Biringkanaya, Sabtu (08/12/2018) pagi sekitar pukul 08.30 Wita, seketika itu pula pecah isak tangis keluarga korban menyambut tamu kehormatannya.

Di depan peti jenazah almarhum M Fais Syaputra, Kapolda Sulsel langsung memberikan penghormatan terakhir dan membacakan doa, kemudian menyalami keluarga korban, serta sempat bercengkrama dengan anak almarhum yang masih kecil.

Kapolda tengah bercengkrama dengan anak almarhum yang masih kecil

Seperti diketahui sehari sebelumnya saat jenazah almarhum belum tiba di Makassar, Wakapolda Sulsel Brigjen Pol Drs. Adnas, MSi juga berkesempatan mengunjungi rumah duka dan bersilaturrahmi dengan keluarga korban.

Jenazah almarhum diketahui tiba di rumah duka pada Jum'at (07/08/2018) malam sekitar pukul 19.30 Wita. Dan Sabtu hari ini jenazah karyawan PT Istaka Karya itu dikebumikan di Pekuburan Sudiang Kelurahan Laikang, Kecamatan Biringkanaya. (*rm)