Basli Ali Optimis Raih Kemenangan 80 Persen di Desa Sambali

SOROTMAKASSAR -- Selayar.

Pilkada adalah pesta demokrasi, moment untuk adu ide dan program, bukan ajang menjatuhkan apalagi sampai mencari-cari kesalahan dan kekurangan orang lain.

Hal itu disampaikan Basli Ali saat melakukan kampanye di Desa Sambali, Kecamatan Pasimarannu, Kamis (08/10/2020) malam.

Bupati petahana yang dikenal peduli dan merakyat ini mengaku optimis di Desa Sambali meraih kemenangan hingga 80 persen.

“Masyarakat tentu merasakan perhatian dan pembangunan di wilayah ini,” ucapnya.

Lanjut ia menambahkan, secara kalkulasi politik, Saiful Arif pada pilkada lalu adalah pemenang pertama di wilayah Pasimarannu.

“Tentu hal itu menjadi modal besar pasangan BAS apalagi jika digabungkan dengan perolehan suara saya dan pak Gani, tiga kekuatan tercipta,” tambahnya.

Sementara itu pada kesempatan yang sama, tokoh masyarakat Pasimarannu Abdul Gani tampil membenarkan keyakinan Bupati petahana tersebut.

“Keyakinan pak Basli, saudara saya itu bukan tanpa alasan, menurut pengakuan warga Sambali, hanya Bupati Basli Ali satu-satunya Bupati Selayar yang rutin setiap tahun datang menemui masyarakat setempat,” jelasnya.

Abdul Gani mengatakan, masyarakat Sambali menilai Bupati Basli Ali telah banyak memberikan perhatian terhadap mereka.

“Pembangunan serta keberpihakan kepada masyarakat sangat terasa bagi masyarakat Pasimarannu khususnya di Desa Sambali. Sehingga secara penuh kesadaran masyarakat mendukung pasangan Basli Ali – Saiful Arif (BAS) untuk kembali memimpin Selayar kedepan,” katanya.

Sesuai jadwal yang dikeluarkan KPU, kampanye pasangan BAS kembali akan digelar di Desa Bonea dan Batu Bingkung dan itu merupakan jadwal terakhir untuk wilayah Kecamatan Pasimarannu. (UH)