Kapolres Gowa Kunjungi Tempat Pengungsian Korban Kerusuhan Wamena

SOROTMAKASSAR -- Gowa.

Pasca membuka kegiatan Wisata Edukasi di Aula Endra Dharmalaksana, Kapolres Gowa AKBP Shinto Silitonga, SIK, langsung mengunjungi tempat pengungsian korban kerusuhan Wamena di Kecamatan Palangga.

Kehadiran Kapolres Gowa disambut hangat oleh korban pengungsi Wamena dan Kepala Desa serta Kepala Dusun Bontoala, Kecamatan Palangga.

Suasana haru terlihat saat Kapolres Gowa langsung menyapa pihak korban kerusuhan Wamena sembari memberikan pelukan persaudaraan terhadap Nurul Yaqin yang merupakan asli suku Jawa Timur (Sampang Madura) yang merantau ke Papua sejak tahun 2015 sampai dengan bulan Oktober 2019 dan kesehariannya bekerja sbg Da'i (dakwah di mesjid-mesjid) bersama anak yang digendongnya yang turut didampingi sang isteri.

Pasca bertemu, pihak keluarga pengungsi lalu mengajak Kapolres Gowa menuju ruang tamu dan berbincang tentang situasi saat kejadian kerusuhan di Wamena.

Dengan penuh perhatian, Kapolres Gowa langsung mendengarkan keluh kesah yang dirasakan Nurul Yaqin dan keluarga sembari terus memberikan semangat agar selalu tabah dan kuat serta tidak putus asa dalam menghadapi cobaan.

"Hari ini kami mengunjungi pengungsi Wamena dan sempat berbincang tentang tentang apa yang dirasakan bapak Nurul Yaqin bersama keluarga saat kejadian di Wamena, sekaligus memberikan semangat kepada pihak keluarga," terang Shinto. (*vg)

WWW.SOROTMAKASSAR.COM

Taman Telkomas, Jln Satelit IV No. 64 Makassar, Sulawesi Selatan.
Telp/HP : 0411-580918, 0811448368, 082280008368.

Jln Sultan Hasanuddin No. 32 (Kembang Djawa) Makassar, 
Sulawesi Selatan. Telp/Hp : 0811446911. 

Copyright © 2018 SOROTMAKASSAR.COM. All Rights Reserved.

REDAKSIDISCLAIMER | IKLAN