Peringati HUT ke-74 PMI, Polres Gowa Gelar Kegiatan Donor Darah

SOROTMAKASSAR -- Gowa.

Dalam rangka memperingati HUT ke-74 PMI, Polres Gowa menggelar kegiatan donor darah di Aula Endra Dharmalaksana. Kamis (19/09/2019) pagi.

Kegiatan sosial ini dihadiri langsung Ketua PMI Sulsel Adnan Purichta Ichsan YL, Kapolres Gowa AKBP Shinto Silitonga SIK, MSi, segenap pejabat utama, para personil yang ikut serta dalam kegiatan ini.

Adapun selain para personil Polres Gowa, sejumlah personil Kodim 1409 Gowa serta beberapa pihak dari unsur terkait, salah satunya warakawuri juga turut serta ikut mendonorkan darahnya dalam kegiatan ini.

Dari data yang dihimpun, Polres Gowa menyiapkan 300 kantong darah bagi para pendonor, dimana pelaksanaannya turut dilakukan bekerja sama dengan pihak PMI Provinsi Sulsel.

Ditempat terpisah, Kapolres Gowa AKBP Shinto Silitonga, SIK, MSi mengharapkan kegiatan Donor Darah ini dapat membawa manfaat bagi masyarakat, khususnya mereka yang membutuhkan.

"Donor Darah merupakan kegiatan amal yang memiliki nilai sosial yang tinggi, sebab darah yang didonorkan akan digunakan oleh orang yang membutuhkan, bahkan dapat menyelamatkan jiwa seseorang," tambahnya. (*vn)

WWW.SOROTMAKASSAR.COM

Taman Telkomas, Jln Satelit IV No. 64 Makassar, Sulawesi Selatan.
Telp/HP : 0411-580918, 0811448368, 082280008368.

Jln Sultan Hasanuddin No. 32 (Kembang Djawa) Makassar, 
Sulawesi Selatan. Telp/Hp : 0811446911. 

Copyright © 2018 SOROTMAKASSAR.COM. All Rights Reserved.

REDAKSIDISCLAIMER | IKLAN