Tim Identifikasi Satreskrim Ungkap Kronologi Mobil Terbakar di SPBU Alang Alang

SOROTMAKASSAR -- Toraja Utara.

Kebakaran terjadi di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Alang-Alang di Lembang/Desa Sangbua Kecamatan Kesu', Toraja Utara (Torut) Sulawesi Selatan (Sulsel). Polisi mengungkap kronologi kejadiannya.


Dalam olah TKP dari Tim Identifikasi Polres Toraja Utara yang dipimpin Kasat Reskrim, AKP Hardjoko mengatakan pada media ini melalui Kasubag Humas Polres Torut, Kamis (7/1/2021), bukti di mobil  terbakar Toyota Kijang Krista warna silver dengan nomor polisi  DD 1340 KA, selain dinamo yang telah terbakar ditemukan juga tangki rakitan (modifikasi) pada mobil tersebut.

Kasat Reskrim Polres Torut AKP Hardjoko menjelaskan, kebakaran bermula dari mobil Toyota Krista yang sopirnya sudah melarikan diri saat terbakar, diketahui bahwa pada sekira pukul 17.00 Wita, operator SPBU Alang-alang bernama Alexander mengisi BBM sebanyak 48 liter dengan harga Rp. 313.857 pada Selasa 5 Januari 2020.

Lalu sekira pukul 17.30 Wita petugas pemadam kebakaran tiba di TKP memadamkan api yang membakar mobil tersebut.

"Ternyata hasil penyelidikan tim identifikasi satreskrim Polres Torut menemukan tangki yang sudah dimodifikas," tandas Kasat Reksrim AKP Hardjoko.(yus)

Politik

Pendidikan

Seputar Sulawesi

Opini

Berita Makassar

Kuliner Nusantara

Newsletter

WWW.SOROTMAKASSAR.COM

Taman Telkomas, Jln Satelit IV No. 64 Makassar, Sulawesi Selatan.
Telp/HP : 0411-580918, 0811448368, 082280008368.

Jln Sultan Hasanuddin No. 32 (Kembang Djawa) Makassar, 
Sulawesi Selatan. Telp/Hp : 0811446911. 

Copyright © 2018 SOROTMAKASSAR.COM. All Rights Reserved.

REDAKSIDISCLAIMER | IKLAN